Seiring berkembangnya zaman kebutuhan Handphone (HP) semakin diminati banyak orang. Ponsel atau telephone genggam menjadi keharusan sebagai alat komunikasi yang praktis. Kehadiran Smart Gadget juga bisa dibilang smart phone ini mampu membantu melakukan berbagai aktivitas, seperti bekerja, mengali informasi, bersosialisasi, berdagang, berbisnis hingga menikmati hiburan. Hingga saat ini Handphone menjadi kebutuhan Sekunder hampir diseluruh warga dunia.
Smartphone yang kita miliki sebenarnya masih butuh aksesoris sebagai alat bantu memaksimalkan penggunaannya dalam keseharian. Bagi Anda yang aktif headset Bluetooth sangat membantu sekali ketika Anda berkomunikasi, sehingga waktu-waktu sibuk bisa lebih maksimal.
Begitu juga dengan Earphone, aksesoris yang satu ini bisa mendengarkan musik kegemaran Anda tanpa mengganggu orang lain. Sementara untuk body HP nya sendiri harus dilindungi dengan Casing yang oke, agar tahan terhadap benturan. Aktivitas jari-jemari Anda di atas Screen LCD, bisa menyebabkan goresan dan benturan, untuk itu penggunaan Screen Protector seperti Tempered Glass sangat dianjurkan. Masih banyak aksesoris ( accessories ) handphone lain, seperti speaker, power bank, charger, tongsis dan lain-lain.